Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

Wednesday, August 10, 2011

Pengertian Bisnis Online

 

     Jaman sekarang cara berbisnis tidak lagi hanya bisa dilakukan secara conventional dengan cara eye-to-eye. Seiring berkembangnya teknologi, terutama internet ikut membawa angin baru bagi cara berbisnis, yaitu bisnis online. Bisnis online adalah suatu bisnis yang dilakukan suatu perusahaan atau perorangan secara online di dunia maya atau internet. Teknis bisnis ini bisa menggunakan suatu website khusus dari bisnis tersebut, atau bisa memanfaatkan social network semacam facebook dan twitter sebagai sarana pemasaran produk. Atau juga bisa menggunakan blog dalam marketingnya.
      Sekarang ada banyak yang memanfaatkan teknik bisnis seperti ini. Namun setiap hal pasti memiliki kekurangan dan kelebihannya. Dalam hal ini, kelebihan dari teknik bisnis secara online adalah produk kita dapat dipasarkan secara gratis atau murah dan jangkauannya sangat besar dan jauh. Sehingga banyak orang yang bisa melihat apa produk yang kita jual dan memesannya. Selain itu, bisnis semacam ini tidak terpaku pada satu tempat tertentu saja. Kita bisa melakukannya bahkan secara mobile, dimana saja dan kapan saja. Selain itu keuntungannya adalah, karyawan yang dibutuhkan relative sedikit, sehingga pengeluaran untuk gaji karyawan bisa ditekan. Kekurangannya adalah masalah kepercayaan antara customer dan pihak penjual produk. Karena secara online, agak sulit untuk dapat melihat produknya secara langsung. Sehingga rentan penipuan, baik itu customer yang tidak membayar, ataupun pihak penjual yang memberikan barang tidak sesuai yang dijanjikannya.

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates